Monday, November 21, 2011

Ancelotti Belum Tahu Mau Kerja di Mana

ROMA, KOMPAS.com - Carlo Ancelotti, mengaku sudah siap kembali bekerja sebagai pelatih klub, tetapi sejauh ini belum ada tawaran.

"(Saya akan kembali) dalam waktu dekat. Saya tidak tahu. Saya ingin melatih lagi. Saya tida takut. Saya ingin menunggu dan melihat apa yang akan terjadi," ujar Ancelotti.

Saya ingin bergabung dengan klub yang ambisius dan memiliki program jangka panjang yang bagus. Saya yakin, saya akan kembali melatih sebuah klub dalam waktu dekat," lanjutnya.

Ancelotti menganggur setelah dipecat Chelsea, akhir musim lalu. Sebelumnya, ia pernah menangani Reggiana, Parma, Juventus, AC Milan.

Selama menggeluti dunia sepak bola, Ancelotti telah meraih empat trofi Liga Champions, dua sebagai pemain dan dua lainnya sebagai pelatih.

"Saya bermain di final Liga Champions 1989 dan 1990. Saat itu, Anda memainkan laga lebih sedikit dari sekarang. Untuk mencapai final, Anda mungkin hanya perlu memainkan sembilan pertandingan. Sekarang lebih sulit," ungkap Ancelotti.

"20 tahun lalu, Anda bermain melawan tim-tim utama dari negera lain. Sekarang, persaingan lebih sengit, ada empat tim dari Inggris, empat tim dari Italia, dan seterusnya."

"Menjuarai Liga Champions saat ini lebih sulit dan itu kenapa saya menilai Liga Champions sebagai kompetisi terbaik di dunia," tuturnya.

No comments:

Post a Comment