Thursday, March 31, 2011

Aquilani Menunggu Nasib

Gelandang Juventus, Alberto Aquilani.

TURIN, KOMPAS.com — Gelandang Juventus, Alberto Aquilani, mengaku belum tahu mengenai masa depannya. Aquilani hanya bisa menunggu apakah ia bertahan di Juventus dengan status permanen atau kembali ke Liverpool.

Ya, pemain berusia 26 tahun ini memang berstatus pinjaman dari Liverpool. Masa pinjaman itu akan habis pada akhir musim ini.

Menurut media-media Italia, Juve sebenarnya berminat untuk mematenkan statusnya. Namun, niat tersebut terbentur dengan harga yang dipatok oleh Liverpool. Aquilani sendiri mengaku tak akan sungkan jika pada akhirnya ia harus kembali ke Inggris.

"Masa depan? Aku di Juve. Namun, aku tak tahu apa yang akan terjadi. Aku dalam masa pinjaman dan jika aku tak ditahan aku akan kembali ke Liverpool di liga terbaik di dunia. Kita lihat saja nanti," ujar Aquilani kepada La Gazzetta dello Sport.

Belakangan Aquilani dikaitkan dengan mantan timnya, AS Roma. Roma sendiri kini sudah berada di tangan pemilik baru, pengusaha asal Amerika Serikat, Thomas DiBenedetto. Tentu tak akan sulit bagi Roma mengeluarkan uang untuk mendapatkannya. Hal ini terasa lebih karena DiBenedetto merupakan mitra bisnis dari perusahaan yang dimiliki Liverpool.

Ketika ditanya kemungkinan kembali ke Roma, Aquilani menjawab, "Ini pertanyaan rumit. Aku akan melakukannya, tapi aku pikir ini akan sulit. Sebagai penggemar, aku penasaran untuk melihat apa yang akan terjadi. Hal ini terutama jika mereka mulai membeli pemain dan merevolusi tim." tuturnya. (FBI)

No comments:

Post a Comment